Iwan Bule Membuka Solo Raya Premier League, Liga bola Rakyat yang di inisiasi oleh Prabowo Subianto

BANDUNG – Mantan Ketua Umum PSSI , Bapak Mochamad Iriawan yang lebih dikenal sebagai Iwan Bule yang sekarang menjabat sebagai wakil dewan pembina partai Gerindra secara resmi membuka perhelatan Solo Raya Premier League, Liga Bola Rakyat yang di inisiasi Prabowo Subianto, Minggu (4/6/2023).

Solo Raya Premier League itu sendiri merupakan kompetisi amatir yang diikuti oleh 32 tim dari setiap daerah di Solo Raya, dimana kompetisi tersebut digelar selama 3 bulan kedepan, sudah hampir sama dengan regulasi Liga 2, yang rencananya juga akan dilanjutkan di berbagai daerah.

“Kompetisi ini diinisiasi langsung oleh Bapak Prabowo Subianto, beliau memang penggemar sepakbola dan ingin memajukan sepakbola Indonesia,” ungkap Iwan Bule saat membuka Solo Raya Premier League di Stadion UNS.

Lebih lanjut  sosok yang sukses menorehkan berbagai prestasi saat menjabat sebagai Ketua Umum PSSI itu juga mengatakan “kompetisi seperti ini menjadi solusi dari pengembangan talenta muda berbakat di akar rumput dan membuka jalur prestasi sepakbola di tanah air”.

Animo masyarakat terhadap kegiatan ini cukup tinggi terlihat dari reaksi mereka ketika Bapak Iwan Bule melakukan pembukaan dengan melakukan penalti bersama Rocky Gerung,

Solo Raya Premier League ini masing-masing tim wajib memasukkan 30 persen pemain berusia 15-23 tahun dalam skuad mereka. Kemudian, ada bank pemain untuk tim-tim profesional di Soloraya. Selanjutnya, pemain profesional maupun mantan profesional dilarang ikut dalam kompetisi Solo Raya Premier League ini.

Hadir dalam kegiatan ini adik dari Prabowo Subianto Hashim Djojohadikusumo, Rocky Gerung, Aris Marsudiyanto dan Immanuel Ketua Prabowo Mania.