Pemkot Bandung Dapat Bantuan PCR Portable, Mampu Uji 100 Sampel Perhari!

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana. (Sumber: humas.bandung.go.id)

BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mendapatkan bantuan dari Pemprov Jawa Barat berupa satu buah alat polymerase chain reaction (PCR) portable.

Dilansir dari laman idntimes.com, alat PCR portable itu diklaim mampu menguji hingga 100 sampel setiap harinya.

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan bahwa bantuan itu untuk membantu tes masif virus corona di Kota Kembang.

“Bantuan satu unit PCR portable, itu kapasitas per hari bisa 100 sampel. Kemudian juga hasilnya kurang lebih 40 menit sudah bisa diketahui,” ujar Yana, saat ditemui di Balai Kota Bandung, Minggu (30/8/2020).

Kang Yana berharap PCR test di Kota Bandung semakin masif dan lebih cepat melakukan tracking virus Corona.

“Dengan adanya bantuan ini semoga kita semakin masif melakukan test PCR terutama di pasar, dengan jumlah yang banyak dan hasil tesnya cepat. Jadi bisa lebih masif melakukan pengetesan di sana (pasar),” harapnya.

Untuk itu, Pemkot Bandung lantas akan kebut gelar swab test dengan target minimal satu persen dari jumlah penduduk di Kota Bandung menjalani swab test.

Menurutnya, saat ini baru sekitar 19,800 warga Kota Bandung yang sudah menjalani swab test. Jumlah tersebut hanya 0,8 persen dari total jumlah warganya.

“Sudah 0,8 persen untuk polymerase chain reaction (PCR), kalau rapid sudah melebihi (target), mudah-mudahan dengan tambahan alat pcr ini mempercepat tes hingga 1 persen,” ungkap Kang Yana, dikutip dari Tribun.