Viral Wanita Mencuri 3 Tabung Gas LPG, Begini Keterangan Korban

BANDUNG – Warga Kota Bandung baru-baru ini dihebohkan dengan rekaman CCTV terkait aksi wanita yang mencuri sejumlah tabung gas 3 kilogram (kg). Kejadian itu tepat di salah satu toko ddi Jl. Cigadung Raya Timur, No 5, Kecamatan Cibeunying Kaler, Selasa (13/7/2021).

Santi (32) selaku korban mengaku, dirinya sempat melihat pelaku yang di mana seorang wanita hendak membeli tabung gas, namun tidak jadi membelinya.

“Jadi pertama ketahuannya itu sekitar jam 1an waktu hari Selasa. Saya lihat ada orang yang masuk dari luar, cuman sama saya di biarin dulu, tapi pas dia masuk langsung bawa tabung gas sambil melihat situasi,” ungkapnya saat di temui infobandungkota.com di kediamannya di Jl. Cigadung Raya timur, No 55, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jum’at (16/7/2021).

“Terus waktu dia ngambil tabung gas, saya langsung pergokin terus saya nanya, ada apa teh, terus pelaku ngejawab katanya mau beli gas tapi uang nya kurang, terus di simpen lagi itu tabung nya,” bebernya.

Namun setelah memergoki tersangka, Santi langsung mengeceknya melalui kamera pengintai (CCTV). Alhasil, pelaku tersebut berhasil membawa tabung gas Berjenis 3 Kg sejumlah 3 buah.

“Nah setelah saya memergoki pelaku, daya langsung liga CCTV di jam-jam sebelumnya, ternyata dia sudah mencoba mencuri 2 kali, berati total datang kesini. Jadi itu yant pertama dia ambil 1 tabung dan yang kedua 2 tabung,” katanya.

Merasa dirugikan, Santi lantas melaporkan ke pihak yang berwajib, guna memberikan efek jera dan penyelidikan lebih lanjut terhadap pelaku

“Setelah ada kejadian itu, saya langsung bikin laporan ke Polsek Cibeunying Kaler, untuk di selidiki lebih dalam lagi,” tandasnya.

Tim infobandungkota.com pun langsung mengonfirmasi terkait kabar ini ke Polsek Cibeunying Kaler. Pihak kepolisian membenarkan adanya laporan tersebut. Akan tetapi masih akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut.