1.684 Peserta Ikuti SKD CPNS di Bandung, Hanya Dibutuhkan 57 Formasi

BANDUNG – Sebanyak 1.684 peserta mengikuti  seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kota Bandung. Namun dari total tersebut, hanya 57 kursi yang disediakan pada seleksi kali ini.

Mereka pun telah mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) di Sarana Olahraga (SOR) Arcamanik pada Senin (27/9/2021).

Wali Kota Bandung, Oded M Danial ikut memantau penyaringan CPNS kali ini.

Oded berharap penerimaan calon aparatur sipil negara (ASN) bisa berjalan lancar dan tetap menerapkan protokol kesehatan selama pandemik Covid-19.

“Alhamdulillah hari ini kita di kota Bandung menyelesaikan seleksi CPNS di tahun 2021 ini jumlahnya 1.684 yang akan diterima formasinya cuman 57 orang, tentu saya mudah-mudahan yang pertama pelaksanaan bisa lancar dan dengan prokes yang disediakan luar biasa,” ujar Oded kepada wartawan.

Oded pun menilai pelaksanaan SKD CPNS di Arcamanik kali ini telah menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Tadi Mang Oded pagi-pagi melihat mengunjungi semua prokesnya luar biasa sudah cukup sangat bagus semoga tidak terjadi apapun,” kata Oded.

“Mudah-mudahan temen-temen yang mengikuti seleksi ini betul-betul mereka sudah mempersiapkan diri dan punya mentalitas yang bagus dan mudah-mudahan bagi mereka yang kebetulan misalnya mendapatkan takdir baik lolos.”

“Mudah-mudahan mereka bisa memegang amanah lebih baik lagi di dalam membantu mang oded menyelesaikan berbagai program di kota Bandung dan yang belum beruntung dengan mereka mental yang kuat mereka juga sudah siap,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Bandung Adi Junjunan Mustafa menuturkan, jumlah pendaftar untuk seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K) non-guru jumlahnya lebih banyak. Awalnya pendaftar seleksi ini mencapai 1.401, namun ada 556 yang tidak lulus sehingga jumlah yang ikut seleksi hanya 815.

“Jadi untuk formasi CPNS 2021, ini hanya 57 formasi, kemudian ada formasi PPPK non guru, itu 488,” ucapnya saat ditemui di SOR Arcamanik Kota Bandung, Senin (27/9/2021).

Ia juga mengungkapkan bahwa untuk jumlah peserta yang mengikuti seleksi CPNS tersebut sebanyak 1.655 dari 2.041 yang semulanya daftar.

“Pesertanya untuk yang CPNS itu, pesertanya itu ada 1.655. Pendaftar semula itu 2.041, kemudian dengan seleksi administrasi ada yang tidak lulus 386 jadi total yang lolos 1.655,” ujarannya

Sedangkan untuk peserta PPPK non Guru, Adi menambahkan dari 1.401 yang mendaftar, hanya sebanyak 488 yang lolos dan mengikuti SKD hari ini.

“Dan untuk PPPK non Guru, yang formasinya atau 488, itu pelamarnya sebanyak 1.401. kemudian yang tidak lulus 556 jadi yang ikut seleksi itu sebanyak 815,” ungkapnya.