Anak di Bawah Umur Ikut Demo, Kapolrestabes Layangkan Peringatkan untuk Orang Tua

BANDUNG – Banyaknya anak-anak di bawah umur yang mengikuti aksi unjuk rasa penolakan perpanjangan PPKM darurat, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Ulung mengatakan, orangtua harus lebih mengawasi anaknya.

“Ya kepada masyarakat khususnya orang tua, karena kita lihat dari demo kemarin, itu banyak anak-anak dibawah umur yang ikutan, oleh karena itu, tolong kepada orang tua harus lebih memperhatikan dan melihat anaknya main kemana,” ungkap ulung kepada wartawan, di Bandung, Jum’at (23/7/2021).

Sementara itu, Ulung menyebut bahwa jika nantinya anak-anak tersebut tidak di awasi maka akan terjadi hal yang tidak-tidak.

“Karena kalau misalnya tidak di awasi dan di perhatikan, itu mereka (anak-anak) akan melakukan hal yang tidak di inginkan,” ujarnya

“Dan kemarin juga saya lihat pada saat pembubaran banyak juga anak-anak yang berkerumun, sehingga bisa saja mereka terdampak positif Covid-19 dan bisa menyebar ke keluarganya,” sambungnya.

Seperti di ketahui bahwa, pada saat aksi demonstrasi kemarin, ulung menyebut bahwa pihaknya telah berhasil mengamankan sebanyak 167 orang yang di dominasi oleh pelajar SMP dan SMA.

Sementara itu pun menyebutkan, dari 167 orang tersebut, ada 7 orang yang teridentifikasi terpapar Covid-19.