BANDUNG – Aci merupakan nama lain untuk pati atau tepung. Di Bandung sendiri, punya berbagai kreasi dari bahan tepung tapioka yang satu ini.
Ya, bukan orang Bandung namanya kalau tidak kreatif! Di tangan para wargi tanah pasundan, aci bisa dibuat dengan berbagai macam versi, seperti goreng, kuah, bahkan di kukus.
Biasanya, camilan aci lebih lezat ditambahi dengan bumbu yang pedas, kering dan juga bumbu kacang.
Dijual dengan harga yang murah, camilan berbahan dasar aci menjadi salah satu jajanan yang laris di Kota Bandung.
Wah menarik ya! Untuk itu, yuk kita lihat ada apa saja sih macam-macam camilan aci kekinian?
1. Citul (Aci Tulang)
Belakangan ini ada kreasi makanan baru di Bandung, yaitu citul alias aci tulang.
Keunikanannya adalah ada tulang yang ditancapkan pada adonan aci, layaknya paha ayam beneran padahal itu adonan aci.
Adonan aci yang diisi dengan suwiran ayam ini dibentuk menyerupai paha ayam utuh, dibalur dengan telur dan tepung roti, sehingga terlihat menarik mata untuk menyicipinya. Biasanya disajikan dengan 2 macam rasa yaitu original, dan pedas.
Citul ini adalah versi camilan aci yang di goreng ya..
“Saya kalau hari biasa bisa jual 200 citulnya, kalau weekend malah biasa habis 250 lebih citul,” ujar Kang Didin, pedagang citul di kawasan Lengkong Kecil.
Harga citul ini dibandrol Rp5.000/pcs. Nah kamu udah pernah coba citul ini apa belum ?
2. Cimol Bojot
Cimol bojot ini udah cukup populer banget dikalangan anak muda Bandung. Peracian di Bandung seperti tidak ada habisnya ya!
Penikmatknya bukan dari kalangan anak-anak saja, melainkan juga orangtua.
Cimpl bojot adalah cemilan yang teksturnya kenyal, padat, kecil dan rasanya gurih.
Namun beda sekali dengan cimol yang mengembang pada saat digoreng!
“Harganya Rp6.000 untuk yang porsi kecil, Rp12.000 untuk porsi besar,” ujar Dani.
Cimol bojot ini biasa dibumbui dengan setengah basah. Bumnu minyak goreng dan cabai kering dengan potongan daun jeruk membuat harum pedasnya semakin menggugah selera.
“Yang paling favorit rasanya daun jeruk pedas asin neng banyak yang suka,” kata Kang Dani, sambil merekomendasikan rasa yang banyak di gandrungi pembeli.
Level pedasnya juga bisa dipilih loh! Ada level 1 , level 2 dan level 3 yang pedas banget!
3. Cireng Bumbu
Apa yang ada dibayangan kamu kalau mendengar kata cireng bumbu?
Nah di Bandung, cireng bumbu terkenal dengan saus kental yang dicampur dengan bumbu kacang.
rasa bumbunya manis dan gurih. Tekstur kentalnya berasal dari campuran tepung maizena.
“Ini cirengnya dibuat geprek, jadi tidak seperti cireng pada umumnya. Adonanya dibuletin terus digeprek pakai alat, jadi hasilnya gepeng,” kata Mang Asep, penjual cireng bumbu keliling di sekitar Lengkong.
Cireng bumbu ini bentuknya bulat dan crispy loh! dijual dengan harga Rp5.000 – Rp7.000 per satu plastik kecilnya.
Camilan aci ini bisa kamu dapatkan di sepanjang Jalan Lengkong Kecil Bandung ya… Disana kamu bisa mengunjungi nya dari pukul 17.00 – 23.00 WIB.
Mereka sudah ada stand gerobaknya sendiri. Jadi kalian tidak akan kesulitan untuk menemukan cemilan aci unik khas Bandung ini. Seamat mencoba!