BANDUNG – Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB), Aa Umbara Sutisna beserta Forkopimda KBB mematau langsung pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berbasis Mikro di beberapa Pos Komando (Posko), Senin (15/2/2021).
Posko yang disidak kali ini diantaranya di Desa Cibodas dan Desa Lembang, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Kedatangan Aa Umbara untuk memastikan pelaksanaan PPKM mikro berjalan sesuai dengan instruksi menteri dalam negeri (Inmendagri) nomor 03 tahun 2021.
“Hari ini kita pantau Posko-posko yang dipersiapkan di tingkat desa dan RT/RW. Alhamdulillah di setiap Posko sudah tercatat berapa RT/RW yang terjadi penularan. Level kewaspadaannya pun tercatat apakah hijau, kuning atau merah,” kata Aa Umbara, dikutip dari Instagran resmi Humas KBB.
“Kita minta di setiap desa melakukan hal serupa supaya semua terpantau, yang isolasi mandiri juga terpantau.” ujar Aa Umbara.
Aa Umbara pun menegaskan pihaknya akan terus memantau posko-posko di setiap desa.
“Kita akan pantau semua, setiap desa tidak punya alasan untuk tidak membangun Posko karena sudah punya Anggaran Dana Desa,” ujar Bupati KBB itu.
“Yang penting adalah setiap orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 bisa terpantau dan terbantu oleh masyarakat, sehingga dapat menurunkan tingkat penularan,” tegasnya.
Bupati KBB itu mengajak agar masyarakat turut andil dalam menuntaskan pandemi Covid-19.
“Sebetulnya sudah ada Satgas di tingkat kecamatan dan tingkat desa, intinya sekarang ini kita giatkan kembali supaya kita sadar, masyarakat sadar, bahwa Penanganan covid-19 jangan setengah-setengah, penanganannya harus tuntas,” ungkap Aa Umbara.