BANDUNG – Aksi pencurian dengan modus pecah kaca mobil berkeliaran di kawasan Buahbatu, Kota Bandung. Pelaku dengan leluasa melancarkan aksinya di tempat sepi.
Aksi pelaku diketahui usai rekaman CCTV dan tersebar di media sosial. Adapun aksi pencurian itu terjadi di Jalan Cijagra 1, Buahbatu, Kota Bandung, pada Sabtu (20/3/2021) sekitar pukul 15.32 WIB.
Dalam rekaman video yang beredar, terlihat pelaku dua orang. Seorang pelaku mengenakan sweater hoodie berwarna abu-abu. Sementara pelaku lainnya mengendarai motor mengenakan jaket hitam dan helm hitam.
Sebelum melancarkan aksinya, pelaku yang mengenakan sweater abu-abu terlihat tengah mengawasi situasi. Kemudian ia mengeluarkan sesuatu dari dalam mulutnya.
Setelah dilempar benda yang dikeluarkan dari mulut pelaku, alhasil kaca pintu depan sebelah kanan mobil bercat hitam itu pun pecah.
Pelaku langsung masuk mobil melalui pintu yang kacanya pecah itu.
Ia kemudian tampak mengambil sebuah barang di kursi mobil tersebut sebelum akhirnya pergi setelah temannya menggunakan motor, datang. Pelaku berhasil mencuri tas berisi uang, perhiasan dan laptop dari dalam mobil.
Pelaku sepertinya tak menyadari aksi mereka terekam CCTV. Dalam rekaman terlihat jelas, pelaku mengendarai motor Vario dengan pelat nomor polisi (nopol) D 2671 ACC.
Namun ternayata belakang nopol tersebut palsu, tidak sesuai dengan kendaraan yang digunakan.
Dalam unggahan tersebut, pengelola akun @infobandungraya menulis, “Mangga (silakan) diburu bapak/ibu tim @reskrim.restabesbdg @polrestabesbandung,” tulisnya.
“Setelah dicek melalui aplikasi SAMBARA, plat nomor kendaraan yang dipakai pelaku adalah plat palsu (identitas kendaraan tidak sesuai keterangan di aplikasi SAMBARA),” tulis akun @infobandungraya.