BANDUNG – Satu buah boneka tali bergoyang mengikuti alunan musik dangdut di Jalan Dago, tepatnya di stopan Simpang Dago Kota Bandung, Jawa Barat.
Boneka itu lenggak-lenggok seperti tengah menari riang di jalanan, tampak seorang kake tua tengah menggerak-gerakan boneka tali tersebut.
Kake itu ialah Muchtar (65). Dia Lelaki asal Cikamuning Sadang Ciburuy, itu lihai menarik tali untuk menaikkan tangan, menggoyangkan pinggul dan leher dari buah boneka ciptaannya.
Muchtar memulai usahanya menjadi dalang boneka tali sejak 2011.
“Mainin boneka tali dari 2011, awalnya bikin-bikin boneka dulu baru bagaimana bisa bergerak,” ujar Muchtar saat di temui infobandungkota.com di Simpang Dago, Bandung (17/4/2021).
Muchtar mengatakan jika awalnya dia menghibur di sekitaran Kota Tua Jakarta, dan menghibur di Bandung ini belum lama.
“Saya baru sekarang ini ngamen di perempatan Dago biasanya di Kota Tua, saya dari Jakarta tahun 2011-2016 di kota tua terus pindah ke Bandung,” katanya.
Sudah sebelas tahun, Muchtar memainkan boneka tali ini, ia mengais rezeki lewat pundi-pundi rupiah yang diberikan pengdara.
“Untung sehari kadang-kadang 200ribu kadang-kadang kurang kadang-kadang engga juga,” tuturnya.
Tak hanya itu Muchtar pun pernah diundang diberbagai acara disalah satu acara televisi (tv).
“Pernah dipanggil Deddy Corbuzier tahun 2013 sama tahun 2019 acara hitam putih 2 kali, sama Tukul juga tahun 2019, OVJ 2 kali sama Deny Cagur 3 kali di talk show sore di tv,” tandasnya.