BANDUNG – Wali Kota Bandung, Oded M Danial menanggapi terkait aksi dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Bandung yang menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Pemerintahan Kota (Pemkot) Bandung pada Selasa (24/8/2021) tadi.
Oded menanggapi positif terkait aspirasi yang disampaikan para mahasiswa itu. Sebab, ia mengatakan masyarakat harus bersabar dengan adanya kebijaka-kebijakan yang telah diberikan.
“Jadi aspirasi-aspirasi itu saya akan sikapi dan tanggapi dengan positif dan baik, dan tanggapan mang Oded tunggu lah, dan secara gradual Insyaallah secara bertahap, kita akan, melakukan itu (relaksasi tambahan),” ucapnya kepada wartawan di Balai Kota Bandung, Selasa (23/8/2021).
Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa puluhan Mahasiswa yang tergabung dalalm Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Bandung menggelar aksi demonstrasi. Dengan menuntut dan meminta kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung khususnya, agar mengevaluasi ulang kebijakan-kebijakan yang telah di terapkan dan di rencana di Kota Bandung.
Terkait dengan itu, Oded juga mengatakan jika nantinya kondisi di Kota Bandung kian membaik, kemungkinan besar Pemkot Bandung akan memberikan kebijakan baru dan relaksasi tambahan.
“Kalau misalnya terus menurun bisa saja (Kebijakan dan relaksasi tambahan), dan kalau landai terus insyaallah,” ujarnya.
“Jadi prinsipnya, semua juga keinginannya sama semua (diberikan kelonggaran), cuman kita tinggal lihat waktu saja,” pungkasnya.