BANDUNG – Organisai Masyarakat Rajawali Garda Pemuda Indonesia (RGPI) melantik pengurus rajawali garda pemuda Indonesia DPW se-Jawa Barat, di Hotel Arya Duta Jl. Sumatera No.51, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung.
Dalam pelantikan tersebut, Ketua umum DPP RGPI Danil Hidayat mengatakan, jika dalam pelantikan DPW se-Jawa Barat ini, akan membentuk Organisasi Masyarakat yang tentunya akan menciptakan kedekatan antara pengurus RGPI dengan masyarakat dengan program-program RGPI.
“Program untuk kebutuhan informasi masyarakat adalah yang pertama adalah menampung aspirasi masyarakat kami sebagai DPW kota Bandung akan menampung aspirasi masyarakat. Kami akan mensinergikan antara aspirasi masyarakat dengan program-program pemerintah setempat,” Kata Danil di Bandung, Sabtu (30/10/2021)
Selain itu, RGPI akan membuat program-program yang berbentuk sosial untuk memulihkan ekonomi masyarakat yang saat ini terdampak pandemi Covid-19.
“Program RGPI dalam jangka panjangnya kita sudah kita berjalan sampai hari ini yaitu kita setiap jumat kita melakukan jumat berkah kita berbagi makanan kepada pakir miskin kaum duafa dan kita juga sudah berjalan membagikan beras kepada orang-orang yang tidak mampu, Kita juga sudah berjalan perbaikan rumah anak yatim, perbaikan rumah orang-orang tidak mampu, perbaikan mushola sudah kira jalankan dan dana itu kita dapat bukan dari pemerintah kita bukan dapat darimana-mana kita kebetulan ada grup perusahaan, kebetulan saya sendiri salah satu direktur utamanya itu lah yang kita manfaatkan kita sisihkan untuk sebagian besar untuk sosial,” jelasnya.
“Kedepan saya juga sudah bicara dengan srikandi bahwa kita akan membikin warung duafa, Warung duafa itu kita ingat di jaman susah seperti kadang-kadang orang mau sarapan saja itu susah karena tidak ada uang. Makanya nanti saya akan membikin warung duafa itu, Misalnya klw di warung biasa beli nasi uduk 10 ribu, Nanti kita akan beli kepedang nasi uduk, Bubur dll nya dan yang orang beli ke warung duafa cuma bayar Rp1000, Supaya mereka bisa makan bisa bekerja dengan baik dengan perut yang tidak lapar,” tambahnya.
Sementara itu menurut Ketua RGPI DPW kota Bandung Ridwan Femi, selain program-program yang telah ketua umum kita katakan, Dirinya akan membuka program terkait pemulihan ekonomi dan pihaknya akan bekersama dengan pemerintah kota Bandung.
“Terutama program saat ini pemulihan daerah kami RGPI beberapa pengusaha yang ada di RGPI akan ikut berpikir bagaimana cara memulihkan perekonomian di kota Bandung, Tadi pak sekda disampaikan bahwa mari kita berkolaborasi dalam pemulihan ekonomi di kota Bandung, Karena kami punya ahli-ahli ekonomi jadi insyaallah akan membantu pemulihan ekonomi di kota Bandung dengan program sinergi dengan pemerintahan kota bandung,” Tutur Ridwan
Tak hanya program-program memulihkan ekonomi di kota Bandung, Ridwan menjelaskan jika RGPI juga mempunyai program nasional Seperti, Berantas Pinjaman Online (PINJOL) yang saat ini sangat meresahkan masyakat.
“program nasional yaitu membumi hanguskan pinjol yang merugikan masyarakat kami di RGPI khususnya saya sendiri selalu berperang dengan praktek-praktek seperi itu dan 2000 kasus telah saya selesaikan 2tahun terakhir ini sebelum ada program nasional yaitu kami selalu berperang terhdap prakter-praktek yang seperti itu dan kami tetap mengikuti aturan-aturan hukum yang berlaku,” pungkasnya.