BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna angkat bicara terkait Saung Angklung Udjo yang terancam ditutup.
Wisata edukasi di Kota Kembang ini konon terancam ditutup akibat pandemi Covid-19. Pasalnya, sejak wabah virus Corona ini muncul, tingkat kunjungan wisatawan turun dan tidak terdapat kegiatan pariwisata akibat larangan berkerumun.
Terkait hal itu Ema Sumarna mengatakan, pihak Saung Angklung Udjo harus mampu membuat inovasi-inovasi kreatif.
“Selain pemerintah memberikan perhatian, mereka juga harus menciptakan inovasi dan kreasi, idenya juga berbarengan idealnya begitu. Mereka mau melakukan apa, pemerintah supporting,” kata Ema di Kota Bandung, Senin (25/1/2021).
Selain itu, pihak Saung Angklung Udjo juga harus aktif untuk mendapat bantuan berupa dana. Menurut Ema, hal itu bisa ditempuh melalui asosiasi yang menaungi mereka maupun secara mandiri.
“Saya bilang asosiasinya bergerak, kalau sekarang Saung Angklung Udjo masuk asosiasi mana, kalau mereka memiliki asosiasi bisa memanfaatkan asosiasi itu,” cetus Ema.