BANDUNG – Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana turut buka suara terkait viralnya unggahan yang menunjukkan kondisi Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) menjadi kolam ikan.
Namun, Yana Mulyana mengaku belum mendapatkan laporan dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bandung terkait viralnya salah satu tribun di Stadion GBLA menjadi kolam ikan.
Pemkot Bandung pun akan menanyakannya kepada Dispora. Namun Yana menilai hal itu seharusnya tidak terjadi jika Dispora Kota Bandung rutin melakukan perawatan dan pengawasan.
“Lebih pasnya ditanya ke pengguna barang, ke Dispora, saya tidak bisa detail teknis. Kenapa dan apanya, saya juga enggak dapat laporan,” ujar Yana, di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Kamis (25/2/2021), dilansir dari laman Medcom.
Seharusnya, setiap dinas atau instansi menjaga aset yang dititipkan oleh Pemkot Bandung, termasuk Stadion GBLA.
“Dari awal kita semua sebenarnya mengingatkan kepada pengguna barang untuk memelihara aset-aset pemerintah kota yang dititipkan ke dinas dan instansi dengan baik,” tegas Yana.
Atas kejadian ini, pria yang karib disapa Kang Yana itu menilai Dispora Kota Bandung lalai dalam menjaga Stadion GBLA.
Untuk itu, Pemkot Bandung akan melakukan evaluasi terkait pengelolaan Stadion GBLA.
“Apakah itu karena liar tiba-tiba ada? Saya juga enggak tahu. Nanti saya tanya ke Dispora,” tegas Yana.
Diketahui sebelumnya, kolam ikan hias di sekat Tribun Timur Stadion GBLA viral di media sosial. Hal ini pun langsung menjadi sorotan terutama pecinta sepakbola di Bandung.
Terlebih, Stadion GBLA merupakan stadion yang kerap digunakan Persib Bandung untuk menjamu lawan-lawannya.