BANDUNG — Kondusivitas dan estetika Kota Bandung menjadi perhatian utama dalam momentum Ramadan tahun ini.
Keamanan serta kenyamanan warga diharapkan tetap terjaga, sekaligus memberikan suasana kota yang lebih tertata dan menyenangkan.
“Kami ingin Bandung tetap kondusif selama Ramadan. Unsur-unsur langitnya harus diperkuat, unsur tanahnya ditekan, sehingga keamanan dan kenyamanan warga tetap terjaga,” ujar Ketua DPRD Kota Bandung, H. Asep Mulyadi, S.H., saat diwawancarai di Balai Kota Bandung, Kamis (6/3/2025).
Selain itu, jalur-jalur utama di Kota Bandung juga menjadi sorotan agar lebih tertata dan estetik.
Ia berharap Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dapat meningkatkan kebersihan dan keindahan kota, terutama di kawasan strategis.
“Visual kota harus semakin baik. Jalur utama seperti Asia Afrika, Otista, hingga Balai Kota perlu ditata lebih rapi. Kami ingin Bandung semakin wangi dan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi warganya,” tambahnya.
Soroti Bahaya Narkoba dan Antisipasi Bencana
Selain tata kota, peredaran narkoba di Bandung menjadi isu yang cukup mengkhawatirkan. Asep menegaskan bahwa Pemkot harus lebih serius dalam menangani permasalahan ini dengan menyediakan program rehabilitasi yang efektif bagi masyarakat terdampak.
“Peredaran narkoba di Bandung cukup menyedihkan. Pemerintah harus punya langkah nyata untuk menekan angka penyalahgunaan, termasuk menyediakan fasilitas rehabilitasi agar masyarakat bisa pulih dan kembali ke kehidupan yang lebih baik,” katanya.
Di sisi lain, ia juga menyoroti pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana banjir.
Belajar dari musibah yang terjadi di Bekasi, ia menekankan perlunya langkah konkret untuk mengantisipasi risiko serupa di Bandung.
“Kami sudah mengusulkan agar pemerintah provinsi memfasilitasi regulasi yang diperlukan. Tahun ini, kami berharap BPBD Kota Bandung bisa segera terbentuk agar lebih siap dalam menghadapi potensi bencana,” pungkasnya.
Dengan berbagai tantangan yang ada, DPRD Kota Bandung berharap Pemkot dapat lebih responsif dalam menjaga kondusivitas, mempercantik tata kota, serta memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, terutama selama Ramadan.