BANDUNG – Mahasiswi bernama Ghisca Debora Aritonang (GDA) ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penipuan tiket konser Coldplay.
Penetapan status tersangka ini diumumkan langsung oleh Polres Metro Jakarta Pusat dalam konferensi pers pada Senin (20/11/2023).
Ghisca pun mengenakan baju tahanan orange setelah diduga menipu ratusan korban dengan nilai kerugian mencapai miliaran rupiah.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Polisi (Kombes) Susatyo Purnomo Condro mengungkapkan bahwa total penipuan tiket Coldplay ada lebih dari 2.200.
“Total adalah Rp 5,1 miliar rupiah atau 2.268 tiket,” ungkap Kombes Susatyo dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta, seperti melansir dari CNBC Indonesia.
Ghisca Debora sendiri adalah terlapor dalam kasus ini. Namun belum diketahui rinci berapa keuntungan yang didapatkan dari hasil menipu penggemar Coldplay.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Chandra Mata Rohansyah menjelaskan para korban penipuan membeli tiket konser Coldplay kepada para reseller. Polisi menyebut ada 5 reseller yang membeli tiket dari satu orang yang sama.
Sementara saat ini polisi masih mengidentifikasi pihak terlapor dan akan memeriksa korban dan para reseller.
Foya-foya hingga Beli Tiket ke Luar Negeri
Sementara itu, sekitar Rp2 Miliar keuntungan itu dipakai Ghisca untuk membeli barang mewah.
Sementara sisa uang lainnya dipakai berlibur ke luar negeri.
Sederet barang-barang mewah mulai dari tas hingga sepatu yang bernilai jutaan rupiah, dijejerkan oleh petugas dihadapan awak media saat konferensi pers, di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).
Barang-barang dengan brand ternama tersebut rupanya merupakan sitaan Polres Metro Jakarta Pusat dari tangan Gischa Debora Aritonang (19).
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengungkapkan bahwa barang tersebut bernilai Rp 600 juta yang dibeli Gischa dari hasil menipu.
“Total barang bukti ini kurang lebih ada Rp 600 juta dan sisanya hampir sekitar Rp 2 miliar itu digunakan pribadi oleh tersangka,” kata Susatyo.
“Dan saat ini kami masih melakukan pengembangan terhadap uang atau barang hasil kejahatan yang dilakukan oleh tersangka,” imbuhnya.
Namun polisi masih mendalami aliran dana tiket konser Coldplay yang digelapkan oleh Gischa.
Sumber: CNBC Indonesia, TribunNews